Home » , » Alkes Tidak Terpelihara,Ini Tanggapan Ketua Ikatan Elektromedis Indonesia Dpc Makassar

Alkes Tidak Terpelihara,Ini Tanggapan Ketua Ikatan Elektromedis Indonesia Dpc Makassar





Kabar Nusantara News;- Ikatan Elektromedis Indonesia merupakan Organisasi Profesi yang bergerak di bidang perbaikan dan pemeliharaan peralatan kesehatan dan terbentuk beberapa cabang di Sulsel,salah satunya dpc Ikatemi kota Makassar. Makassar(30/01/2018)

Melihat kondisi peralatan kesehatan yang ada di Puskesmas kota Makassar ini sangat memprihatinkan lantaran tidak adanya tenaga elektromedis yang terserap di dinas kesehatan maupun Puskesmas itu sendiri, padahal seandainya saja ada tenaga elektromedis maka yakin saja peralatan kesehatan yang ada di kota Makassar ini akan terpelihara dengan baik.

Fasilitas peralatan kesehatan yang ada di Makassar ada beberapa yang terbilang mahal dan sangat di sayangkan ketika alat alat mahal tersebut tidak terpelihara dengan baik.
Ketua Profesi Ikatan Elektromedis Indonesia mengungkapkan bahwa pada bulan 7 tahun 2017 lalu ia pernah mengajukan surat untuk Bakti sosial (pemeliharaan dan perbaikan peralatan kesehatan) namun tidak ada respon sampai hari ini, padahal menurutnya Baksos tersebut bertujuan untuk demi menjaga aset negara dan pembaktian profesi terhadap fasilitas peralatan kesehatan yang ada di Puskesmas kota Makassar.

“Saya menyayangkan jika peralatan kesehatan yang ada di Puskesmas kota Makassar tidak terpelihara dengan baik, padahal tahun lalu kami dari profesi sudah mengajukan kerjasama untuk baksos tapi tidak di respon baik dengan pihak Dinkes.”Ungkap Ulla’ selaku ketua dpc Ikatemi kota Makassar

Lanjut ullla’ kedepannya kami akan mencoba kembali berkomunikasi oleh pihak Dinkes supaya kami profesi Elektromedis dapat bekerjasama dalam hal pemeliharaan perbaikan peralatan kesehatan.
Kami juga berharap kedepannya Pemerintah kota Makassar dan Dinkes kota Makassar dapat lebih memperhatikan untuk membuka formasi Elektromedis agar dapat di tempatkan di Dinkes kota Makassar ataupun Puskesmas yang ada di kota Makassar.” Tutup Ulla’

Penulis : FA || Editor : Albar

Sumber : http://kabarnusantaranews.com/2018/01/30/alkes-tidak-terpeliharaini-tanggapan-ketua-ikatan-elektromedis-indonesia-dpc-makassar/

0 komentar :

Artikel Rekomendasi

Bagaimana untuk Mengelola "How To Manage" Series untuk Teknologi Kesehatan

WHO Teknologi kesehatan dan manajemen teknologi kesehatan telah menjadi isu kebijakan yang semakin terlihat. Sementara kebutuh...

Popular Post

Recomended

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner